Enam Mahasiswa Baru Ikuti Kuliah Perdana

Program Doktor Politik Islam-Ilmu Politik mengadakan kuliah perdana pada semester genap tahun 2017/2018. Kuliah yang diselenggarakan pada senin, (26/03) di Ruang Sidang Prodi Politik Islam-Ilmu Politik ini diikuti enam mahasiswa baru. Ke-enam mahasiswa baru tersebut diantaranya, Yuriko Ando, Rossi Maunofa, Yeyen Subandi, Tatang Pohan, Yusuf Fadli dan Rizal Khadafi.

Pertemuan pertama dalam kuliah perdana ini terdiri atas dua sesi. Pada Sesi pertama yang berlangsung pukul 09.00 – 11.00 wib, mahasiswa mendapatkan materi tentang Metodologi Penelitian Politik yang diajarkan oleh Prof. Dr. Achmad Nurmandi, M.Sc. Sedangkan, sesi kedua berlangsung pada pukul 13.00-15.00 wib, Prof. Dr. Tulus Warsito, M.Si mengajarkan materi tentang Filsafat Ilmu Politik.

Ke-enam mahasiswa tersebut antusias dalam mengikuti perkuliahan perdana ini. Perkuliahan semester genap tahun 2017/2018 akan berlangsung selama 12 pertemuan. Diakhir perkuliahan, mahasiswa akan melaksanakan Ujian Komprehensif dan pengajuan Pra-Proposal Disertasi.

Facebook
Twitter
WhatsApp

Beasiswa BPI 2023 & LPDP-Kemenag RI masih dibuka!!!