Program Doktor Politik Islam-Ilmu Politik UMY Jajaki Kerjasama dengan Fatoni Unviersity Thailand

Selain melakukan promosi ke Prince of Songkla University (PSU) Thailand, Pengelola Program Studi Doktor Politik Islam juga melakukan pertemuan di Fatoni University pada Selasa 17 September 2019. Universitas ini berlokasi di Kota Pattani Tahiland bagian Selatan. Universitas ini merupakan perguruan tinggi swasta yang didirikan oleh umat Muslim di Thailand Selatan dan dukungan dana dari berbagai pihak. Di Fatoni University, kunjungan delegasi dari Program Pascasajana Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) diterima secara resmi oleh unsur Pimpinan Universitas. Dalam sambutan wakil rektor Fatoni Unviersity, ia sangat senang mendapat kunjungan dari delegasi UMY yang terdiri atas pengelola program studi di lingkungan Program Pascasarjana.
Dalam kesempatan ini, penyampaian visi dan misi Program Studi Doktor Politik Islam-Ilmu Politik UMY diwakili oleh Dr. Hasse Jubba (Sekretaris Program Studi). Dalam uraiannya, Dr. Hasse Jubba menyampaikan beberapa poin yang dapat ditindak-lanjuti secara berkelanjutan di masa mendatang. Pertama, peluang kolaborasi di bidang penelitian dan publikasi. Hal ini dimaksudkan untuk mengembangkan kerjasama secara lebih luas dan terbuka di antara dua Lembaga Pendidikan tinggi yang memiliki komitmen sama dalam menyebarkan Islam sebagai rahmatan lil alamin. ­Kedua, peluang dilakukannya pertukaran dosen. Hal ini dimaksudkan untuk menambah pengalaman mengajar  dan interaksi faculty members pada dua perguruan tinggi.  Ketiga, kesempatan bagi dosen dan mahasiswa di Fatoni University untuk melanjutkan studi di Program Studi Doktor Politik Islam-Ilmu Politik khususnya, dan di UMY pada umumnya.
Ketiga poin di atas, secara terbuka direspons langsung oleh Professor Zakaria Langputeh (Deputi Kerjasama Fatoni Unviersity) dengan terbuka. Ia bahkan berjanji akan segera merespons kemungkinan melakukan kolaborasi riset dan publikasi dalam waktu

https://s3pi.umy.ac.id/wp-content/uploads/2022/05/a-male-worker-puts-laminate-flooring-on-the-floor-9H6X32G.jpgt

ini. Dalam kesempatan ini,  Dr. Hasse Jubba, selain membagikan brosur yang berisi tentang profil program studi, ia juga menyerahkan buku “Kontestasi Identitas Agama: Lokalitas Spiritual di Indonesai” yang merupakan buku tulisan sendiri yang terbit tahun 2019 ini. Ke depan, akan ada kunjungan balasan dari Fatoni University ke Universitas Muhammadiyah Yogyakarta untuk mempererat kerjasama yang lebih progresif, tutup Professor Zakaria Langputeh.

Facebook
Twitter
WhatsApp

Beasiswa BPI 2023 & LPDP-Kemenag RI masih dibuka!!!