Jangan Kasih Ruang Bagi 'Kutu Loncat' yang Mudah Pindah Partai

Dilansir dari

https://pekanbaru.tribunnews.com


PEKANBARU – Pengamat Politik yang juga Peneliti dan Pegiat Literasi Politik Universitas Riau Tito Handoko melihat Musyarawah Daerah (Musda) Golkar yang rencananya digelar Maret harus menciptakan iklim politik yang baik bagi pemenang di Riau itu.
Tito melihat Musda ini merupakan momentum untuk menjawab kepercayaan publik itu.
Partai Golkar diharapkan mampu menterjemahkan harapan publik dengan menjadi contoh teladan kepemimpinan yang teguh, loyal terhadap partai dan tidak mudah digoda kekuasaan.
Maka yang mesti diperhatikan Golkar, bagaimana agar Ketua DPD Partai Golkar Riau yang terpilih di Musda, diharapkan adalah kader-kader Partai Golkar yang telah berjuang, bertungkuslumus dan berdarah-darah dalam membesarkan partai.
“Jadi kalau saya melihat, publik berharap, Partai Golkar tidak memberi ruang kepada ‘politisi kutu loncat’ yang dengan mudah dapat berpindah partai hanya untuk ambisi kekuasaan atau dalam bahasa sederhana mencukupkan ‘perahu’ untuk berlayar pada kontestasi Pilkada,”ujar Tito Handoko.
Karena bagaimanapun juga ini pertaruhan Golkar untuk Pilkada berikutnya, lebih bagus bila Golkar berbenah lagi karena kepercayaan publik terhadap Golkar menurut Tito di Riau masih tinggi.
“Bayangkan kursi terbanyak di DPRD Riau masih dipegang partai Golkar, sehingga cukup dilakukan pembenahan saja untuk menatap Pilkada dan Pemilu berikutnya,” jelas Tito.
Tito juga melihat, Partai Golkar merupakan partai yang selalu dominan dalam perolehan suara di Provinsi Riau.
Sejak Pemilu 1999 sampai 2019, Partai Golkar selalu hadir sebagai pemenang dan mampu menghantarkan kader-kadernya menjadi pejabat publik.
Berbagai kasus hukum yang menjerat kader Partai Golkar nyatanya tidak melunturkan kepercayaan publik Riau terhadap partai ini.
“Oleh sebab itu, Partai Golkar mesti menjawab kepercayaan publik dengan kerja-kerja positif memenuhi aspirasi publik dalam rangka peningkatan taraf hidup masyarakat dan membangun peradaban politik yang baik di masa yang akan datang,”tegas Tito Handoko. (Tribunpekanbaru.com/Nasuha Nasution)
Sumber:

https://pekanbaru.tribunnews.com/2020/02/27/pengamat-politik-ini-sarankan-golkar-jangan-kasih-ruang-bagi-kutu-loncat-yang-mudah-pindah-partai


Tito Handoko, Mahasiswa Politik Islam-Ilmu Politik UMY
 

Facebook
Twitter
WhatsApp

Beasiswa BPI 2023 & LPDP-Kemenag RI masih dibuka!!!